Kamis, 04 Desember 2008

Film Kartun Indonesia go International

Prof. Dr. M. Suyanto, MM. yang merupakan Ketua Sekolah Tinggi Management Informatika dan Komputer (STMIK) Amikom Yogyakarta sekaligus menjadi salah satu pembicara dalam “Film Kartun Sebagai Sarana Alternatif Pengembangan Bisnis dan Pendidikan” , menyampaikan keyakinannya tentang masa depan Film Kartun di indonesia "Keberadaan Film kartun di Indonesia bisa mebuat para animator muda Indonesia dapat eksis dan berkembang dalam bidang ini, sebagai bukti banyak Film kartun di Indonesia sudah mulai mendapat perhatian oleh negara – negara besar, bahkan Indonesia bisa menjadi ‘lembah’ film kartun seperti layaknya jepang".

Prof. Dr. M. Suyanto juga mencontohkan Film Kartun Indonesia yang mulai diminati yakni Jatayu dan Petualangan Abdan yang merupakan hasil karya Mahasiswa Amikom



Lebih Jauh ia menambahkan banyak seniman dan para animator muda di Indonesia yang mampu memproduksi Film Kartun yang tak kalah dengan produksi jepang yang notabene sebagai barometer kartun dunia.

Lebih jauh ia mengungkapkan bahwa keoptimisannya akan Film Kartun Indonesia tersebut, karena dirinya selalu berusaha mengajak para animator untuk mengangkat budaya dan norma-norma pendidikan agar Film tersebut dapat menjadi media pembelajaran bagi anak-anak yang merupakan mayoritas penikmat dunia Film kartun. Suyanto juga menjelaskan cara membuat film kartun dari drawing animated, colouring sampai dengan skenarionya.

Seminar yang merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Dies Natalis Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Amikom Purwokerto yang digelar di Garuda Room Dynasty Hotel (07/6) menghadirkan juga Direktur Banyumas Televisi (BMS TV) yang diwakili oleh Ira Sakti Unggul selaku Manajer Program, dihadiri oleh 257 peserta dari Pelajar, Mahasiswa dan Dosen se Barlingmascakeb.

Sementara itu Ketua Panita Rahman Rosyidi, S.Sos menjelaskan bahwa seminar ini bertujuan untuk membangun kreatifitas Pelajar dan Mahasiswa di Purwokerto untuk untuk bisa berkarya dalam pembuatan filmkartun sekaligus untuk mengenalkan STMIK Amikom purwokerto kepada Masyarakat.

0 komentar:

  © Blogger template 'Perfection' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP